biem.co – Penyanyi Nadin Amizah kembali melahirkan karya terbaru bertajuk Kalah Bertaruh. Kalah Bertaruh ini merupakan mini album Nadin yang dimuat dalam lima babak melalui lagu-lagu yang ia sajikan.
Dalam mini albumnya kali ini, Nadin kembali bermain dengan pilihan kata-kata puitis yang sederhana. Namun kali ini, ia tidak hanya menulis kisahnya seorang diri, Nadin menggandeng Kevin Rinaldi, dan musisi kolaborator dari album sebelumnya, yakni Ramadhan Zulqi (Syarikat Idola Remaja).
Nadin turut mempercayai Eky Rizkani (Reruntuh) sebagai produser, perancang, hingga proses produksi secara utuh dalam pengemasan karya terbarunya. Bagi perempuan yang usianya akan beranjak 21 tahun ini, mini album Kalah Bertaruh diperuntukkan untuk merangkul para pendengar yang tengah menghadapi ketidakpastian dan kegelisahan.
“Mini album ini bukan sekadar roman picisan belaka, tetapi Kalah Bertaruh turut mampu merangkum proses seseorang dalam bertahan, memperjuangkan, melepaskan, hingga mengikhlaskan sesuatu. Memulai babak pertaruhan dengan upaya bertahan dalam Sebuah Tarian yang Tak Kunjung Selesai, hingga Dan, Selesai sebagai penutup yang disuguhkan dalam bentuk ajakan untuk berbahagia, meski itu di jalan yang berbeda,” ujar Nadin, Rabu (26/5/2021).
Nadin juga tidak hanya membagikan kisahnya melalui lagu-lagu yang ia senandungkan, tetapi ia juga tengah berkisah melalui tematik visual dari mini albumnya (artwork). Sebab menurutnya, Kalah Bertaruh bukan hanya sebuah medium berkisah, tetapi juga menjadi karya yang utuh.
“Mini album ini menjadi istimewa untukku, karena melalui karya ini, aku memberanikan diri untuk bicara sepenuhnya tentang cinta dengan sederhana dan tanpa diputar-putar,” ungkapnya. (hh)