KOTA SERANG, biem.co — Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Serang, Pujiyanto menilai Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Serang, M Ikbal sudah layak untuk digantikan posisinya. Pasalnya, kinerja Ikbal menurutnya sudah tidak bagus.
Sebagai mitra kerja Komisi II, Ikbal menurutnya lamban saat bekerja. Padahal, banyak program-program Dinkes yang bagus, tetapi dianggap tak berjalan dengan baik.
“Saya kira tidak terlalu buruk, tapi tidak terlalu baik juga. Artinya, masih yang sedang-sedang saja. Saya menilai secara pribadi bahwa sebagai mitra kerja saya sebagai Ketua Komisi II selama ini beliau itu lamban dalam menjalankan sebuah program. Artinya, programnya bagus, tapi realisasinya dan implementasinya lamban,” ujarnya, Rabu (17/2/2021).
Pujiyanto mengatakan dirinya akan memanggil Kepaka Dinkes Kota Serang, Ikbal untuk membahas mengenai berbagai macam kendala yang ada di Dinkes. Salah satunya adanya SiLPA sebesar Rp16,9 miliar tahun 2020 lalu.
“Saya sudah komunikasi. Saya pengin nanti kita berdiskusi dengan beliau sejauh mana permasalahannya apa. Nanti kepada Staf Komisi II untuk bisa melakukan rapat bersama,” katanya.
Menurutnya, Ikbal sudah layak digantikan posisinya oleh orang yang memiliki kompetensi di bidang Dinkes. Sebab menurutnya, Ikbal sudah tak layak menempati posisi tersebut.
“Sudah layak diganti. Cuma kan saya tidak punya kewenangan, yang punya kewenangan ini Pak Wali Kota. Artinya di sini wali kota harus tegas gitu lho. Kalau tidak bisa memuaskan, cari yang bisa memuaskan yang sesuai dengan kompetensinya. Jangan memilih yang tidak sesuai dengan kompetensinya,” pungkasnya.