biem.co – Dua film Indonesia tayang hari ini, Kamis (31/12/2020). Film pertama adalah Milea: Suara dari Dilan Extended, adaptasi buku ketiga Dilan karya Pidi Baiq. Milea: Suara dari Dilan sendiri sudah tayang di bioskop pada 13 Februari 2020 lalu. Kini, hadir versi extended yang akan menghadirkan kejutan bagi para penonton setia Dilan dan Milea.
Selanjutnya, ada film adaptasi buku lainnya, yakni Mariposa. Film ini sebelumnya sempat tayang di bioskop pada Maret 2020. Namun, baru beberapa hari berlayar, pandemi Covid-19 melanda Indonesia sehingga dihentikan sementara penayangannya.
Milea: Suara dari Dilan Extended
Tidak ada kisah yang lebih Indah dari kisah cinta di SMA. Sama halnya dengan kisah cinta Dilan dan Milea. Dari yang awalnya benci hingga saling mencintai. Dari yang awalnya manis hingga menjadi rumit.
Menjelang reuni akbar, Dilan memutuskan untuk menceritakan kembali masa-masa itu. Mulai dari kali pertama mereka bertemu, menjalin kasih, hingga berjuang untuk bertahan.
Masa yang tidak selalu indah, namun terus membekas dibenaknya. Ini adalah cara Dilan mengingat Milea. Ini adalah cara Dilan mengingat sebuah cinta yang ia pikir akan bertahan selamanya.
Film ini dibintangi Iqbaal Ramadhan, Vanesha Prescilla, Ira Wibowo, Bucek, Happy Salma, Farhan, Yoriko Angeline, Debo Andryos, Zulfa Maharani, Gusti Rayhan, Omara Ssteghlal, Adhisty Zara, Giulio Parengkuan, dan Andovi da Lopez.
Yang menjadi kejutan di film versi extended ini bakal ada kehadiran Ancika, pacar Dilan setelah putus dari Milea. Sosok Ancika sendiri diperankan oleh Steffi Zamora.
Mariposa adalah film adaptasi dari salah satu novel wattpad popular yang telah dibaca oleh 100 juta orang. Bercerita tentang kisah cinta remaja Iqbal Guanna dan Natasha Kay Loovy atau Acha.
Acha bertekad ingin mendapatkan hati Iqbal, seorang cowok cakep, pintar dan dikenal berhati dingin. Sahabat Acha, Amanda, berusaha mencegah niat Acha untuk mendekati Iqbal. Amanda takut Acha akan terluka dan sakit hati.
Sekali pun lugu dan polos, tekad Acha sangat kuat. Acha mendekati Iqbal dengan berbagai cara. Acha yakin, jika pun hati Iqbal sekeras batu, Acha adalah air yang menetesinya setiap waktu, hingga batu itu akan pecah dan menerima dirinya.
Film ini dibintangi bintang baru popular, Angga Yunanda, Adhisty Zara, Abun Sungkar, Dannia Salsabilla, Junior Roberts, dan Syakir Daulay. (hh)