Kabar

Toni Mukson-Miftahul Tamimi Maju di Pilkada Pandeglang, Irna Apresiasi

PANDEGLANG, biem.coSobat biem, bakal pasangan calon (bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pandeglang yang diusung oleh PPP dan PKB, Thoni Fathoni Mukson-Miftahul Tamami, siap mengalahkan petahana, yakni pasangan Irna Narulita-Tanto Warsono Arban dalam Pilkada Pandeglang yang akan dilangsungkan 9 Desember 2020 mendatang.

Hal ini terungkap usai pelaksanaan Rapat Pimpinan Cabang (Rapimcab) PPP yang digelar di Sekretariat DPC PPP Kabupaten Pandeglang, Selasa (01/09/2020).

Bapaslon Bupati Kabupaten Pandeglang, Thoni Fathoni Mukson mengatakan, pada pelaksanaan kontestasi Pilkada Pandeglang tahun ini, petahana tidak akan melawan kotak kosong. Ia bersama dengan bakal calon wakilnya siap melawan dan mengalahkan petahana.

“Tidak perlu kotak kosong, ada Thoni dan Imat yang siap memenangkan Pilkada Pandeglang, dengan moto ‘Bupati Baru Pandeglang Maju’,” kata Thoni.

Sementara itu, Ketua DPC PPP Kabupaten Pandeglang E Supriadi mengungkapkan, PPP dengan PKB telah menyatakan sikap dukangan terhadap bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pandeglang Thoni Fathoni Mukson- Miftahul Tamami.

Dikatakan Supriadi, pihaknya kini tengah menunggu rekomendasi dari DPP PPP. Kendati demikian, untuk rekomendasi dari PKB sudah diterima oleh bapaslon.

Sementara itu, Bupati Pandeglang, Irna Narulita yang akan kembali maju di Pilkada 2020 mendatang, mengapresiasi majunya Thoni Mukson yang diusung oleh PPP untuk maju di Pilkada Pandeglang. Menurutnya, dengan adanya bakal calon yang akan melawan dirinya, maka masyarakat Kabupaten Pandeglang akan cerdas memilih calon yang punya program terbaik.

Selain itu, ia maupun bakal calon yang maju dalam Pilkada mendatang memiliki tujuan yang sama, yaitu untuk membangun Kabupaten Pandeglang menjadi lebih baik.

“Saya apresiasi pastinya, karena kan masyarakat jadi tercerdaskan, punya pilihan sehingga akan makin baik pendidikan politik rakyat masyarakat kami untuk memilih calon-calon yang punya program mana, sih, yang memang sudah memberikan satu bukti untuk kemasalahatan umat yang ada di Pandeglang,” kata Irna, saat ditemui di Hotel S’Rizky Pandeglang.

Diketahui, saat ini sendiri sudah ada tujuh parpol yang mengusung Irna-Tanto di Pilkada Pandeglang, yakni Partai Golkar, PDI Perjuangan, PAN, Demokrat, PBB dan PKS, serta tiga parpol non parlemen. Kata Irna, semakin banyak parpol yang mengusungnya maka semakin besar untuk menentukan nasib dan masa depan Pandeglang kedepannya.

“Saya tidak mau ada kotak kosong, ya supaya tadi kan punya pilihan. Saya support, tapi kita enggak tahu yang namanya politik bisa berubah dalam waktu sekejap. Hari ini masih tujuh, kita enggak tahu mudah-mudahan kita bisa bertambah gitu. Alhamdulillah, kita bekerja untuk rakyat itu saja,” pungkasnya. (sopian)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button