KabarTerkini

Semakin Dangkal, Bendungan Pamarayan Harus Segera Dinormalisasi

SERANG, biem.co — Tumpukan lumpur yang ditumbuhi rerumputan terlihat di bendungan baru Pamarayan. Selama musim kemarau tahun ini, pendangkalan bendungan itu semakin terlihat jelas.

 

Penjabat Bupati Serang Hudaya Latuconsina mengungkapkan, kondisi pendangkalan yang terjadi sudah memprihatinkan dan butuh segera dinormalisasikan. Namun, Hudaya mengatakan, kurang sinerginya pemerintah daerah dengan pihak balai besar yang menjadi penanggung jawab bendungan Pamarayan menjadi kendala tersendiri dalam upaya penanganan. Sehingga rencana normalisasi bendungan pamarayan selalu hanya berada di tataran wacana saja.

 

“Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Serang siap menjadi inisiator konvensi Sungai Ciujung yang pastinya melibatkan 3 pemerintah daerah yang wilayahnya dilalui sungai itu,” ujar Hudaya, Jumat (11/9/2015).

 

Hidaya menambahkan, sinergi diperlukan karena Pemerintah Kabupaten Serang tidak bisa menangani persoalan Sungai Ciujung sendirian.

 

Sungai Ciujung selama ini menjadi penyuplai air utama bagi area persawahan yang ada di Kabupaten Serang dan Kota Serang. Akibat pendangkalan yang cukup parah, ketika musim penghujan tiba, Sungai Ciujung seringkali dituding sebagai penyebab utama banjir. (firo)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button