KOTA SERANG, biem.co – Rapat koordinasi daerah program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) tingkat Provinsi Banten tahun 2019 mengangkat tema “Meningkatkan Sinergitas Implementasi Program Kerja Pusat dan Daerah dalam Mewujudkan Penduduk Tumbuh Seimbang dan Keluarga Berkulitas yang Maju, Mandiri, Berdaya Saing, Sejahtera dan Berahlakul Karimah”.
Acara tersebut dihadiri sekaligus dikukuhkan langsung oleh Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumi di Hotel Ratu Kota Serang, Rabu (20/03).
“Selamat atas pengukuhan organisasi yang fokus terhadap peningkatan kualitas pelayanan Keluarga Berencana di Provinsi Banten,” kata Andika.
Dirinya menginginkan peserta yang hadir agar terus memberikan kontribusi yang positif dalam memaksimalkan tugasnya masing-masing.
“Memang saat ini ada beberapa kelengkapan yang belum maksimal di kapasitas efektivitas kampung Keluarga Berencana (KB), namun saat ini kami selaku pemerintah akan terus mendorong serta men-support agar kampung KB dapat memberikan kualitas yang baik untuk melayani masyarakat,” tambah Wagub.
Tak hanya itu, Andika menambahkan, “Apabila memang ini sudah berjalan dengan baik, ini tentu memberikan kontribusi yang positif bagi masyarakat, dalam kapasitas edukasi, informasi, dan sosialisasi terkait program berencana yang ada di kecamatan-kecamatan se-Provinsi Banten yang sudah berdiri di kampung KB,”
“Adapun target Provinsi Banten saat ini adalah kami harus dapat meningkatkan kualitas taraf hidup keluarga di Provinsi Banten. Tentu dengan program program yang bisa menguatkan peningkatan sumber daya masyarakat dan pembangunan di Provinsi Banten,” tutupnya. (Juanda)