KabarTerkini

BMKG Imbau Masyarakat Waspada Siklon Tropis ‘Kenanga’

biem.co – Siklon tropis ‘Kenanga’ terpantau berkembang dari Bengkulu sebelah barat daya Pulau Sumatera sejak 15 Desember 2018.

Seperti diketahui, siklon ini akan memberikan dampak tidak langsung berupa peningkatan kecepatan angin di sebagian wilayah pesisir barat Pulau Sumatera dan peningkatan ketinggian gelombang 2,5 – 4,0 meter di perairan Kepulauan Mentawai hingga Selat Sunda.

”Peningkatan kecepatan angin, yang cenderung disebabkan oleh aliran massa udara dari selatan Indonesia bagian tengah, juga diprakirakan dapat terjadi di Pulau Jawa bagian selatan meliputi Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, Jawa Timur, Bali, NTB, dan NTT,” ujar Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Mulyono R Prabowo, dalam keterangan resminya, baru-baru ini.

Disebutkan Mulyono, dominasi massa udara dari selatan akan cenderung mengurangi curah hujan di sebagian wilayah Pulau Sumatera dan Jawa.

Namun, ia mengimbau kepada masyarakat untuk waspada lantaran pada periode 20 – 23 Desember 2018, diprakirakan aliran udara dingin dari Asia akan kembali masuk wilayah Indonesia dan membentuk area konvergensi serta kembali memicu peningkatan hujan di wilayah Indonesia bagian barat, termasuk Banten.

“BMKG mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi bencana hidrometeorologis seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor, dan angin kencang, terutama untuk wilayah-wilayah yang telah mendapat hujan berintensitas tinggi dalam beberapa hari,” pungkasnya. (HH)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button