KabarTerkini

Ketua YPI Serang akan Seimbangkan Infrastruktur dengan Pengembangan SDM

KOTA SERANG, biem.co – Jumat, (9/11) Ketua Yayasan Pendidikan Informatika (YPI) Serang, Mulya R. Racmatoellah melantik rektor, senat universitas, serta wakil rektor 1 Universitas Serang Raya (Unsera) untuk periode 2018/2023.

Pada kesempatannya Hamdan kembali terpilih sebagai rektor Unsera untuk yang ke 3 kalinya. Itu artinya, Hamdan sudah menjabat sebagai rektor Unsera selama 3 periode.

Dalam sambutannya, Mulya R. Racmatoellah menuturkan bahwa Kampus Unsera secara fisik sudah tumbuh besar dari sebelumnya. Tentunya ada progres yang dicita-citakan untuk masa depan.

“Tentunya dengan kehadiran senat universitas, kami ingin ada yang mendampingi eksekutif atau rektor dan jajarannya sebagai pemberi pandangan atas program-program kerjanya, apakah sudah bejalan baik atau belum,” tuturnya.

Dirinya juga menuturkan capaian yang ingin diraih bersama periode ke 3 terpilihnya Hamdan yaitu membuka program pasca sarjana.

“Kita perlu bahu-membahu untuk membangun kapasitas diri masing-masing. Index penelitian kita masih rendah dibandingkan Singapura dan beberapa negara lain,” ujarnya dalam sambutan.

“Kami juga akan seimbangkan antara infrastruktur dan pengembangan SDM-nya,” imbuhnya.

Sementara itu, Mulya mengatakan bahwa semua potensi harus dikuasai pada era 4.0 ini. (Iqbal)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button