biem.co – Lima belas hari lagi, pesta olahraga disabilitas terbesar se-Asia, Asian Para Games 2018, akan segera dimulai.
INAPGOC selaku panitia penyelenggara mulai merampungkan berbagai persiapan, tidak terkecuali soal penjualan tiket.
Dilansir dari asianparagames2018.loket.com, harga tiket opening ceremony yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu, (06/10/2018), terbagi dalam empat kelas.
Keempat kelas tersebut yakni, platinum Rp 2,5 juta, gold Rp 1,5 juta, silver Rp 750 ribu, dan bronze Rp 500 ribu.
Untuk mendapatkan tiket tersebut, sobat bisa langsung membeli secara online dengan cara berikut:
- Buka situs loket.com;
- Pilih tiket opening/closing ceremony maupun cabang olahraga favorit yang ingin kamu saksikan;
- Kemudian, pilih jadwal dan kategori tiket yang kamu inginkan;
- Masukkan jumlah tiket yang ingin kamu beli;
- Isi data pemesanan kamu dengan sebenar-benarnya;
- Pilih metode pembayaran (Virtual Account, Bank Transfer, & Kartu Kredit);
- Konfirmasi pembayaran;
- E-ticket kamu akan langsung dikirimkan melalui email.
Meski berbeda dengan konsep pembukaan Asian Games 2018, dimana opening ceremony Asian Para Games lebih mengusung pesan dan nilai keberagaman bangsa Indonesia yang menjadi satu kesatuan, namun dipastikan opening ceremony Asian Para Games tidak kalah megah dari Asian Games 2018.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Wakil Direktur Humas dan Media INAPGOC, Tina Talisa. “Saya tidak dapat membeberkan secara lengkap konsep acaranya, tapi kami pastikan opening ceremony Asian Para Games 2018 tidak akan kalah seru dari Asian Games 2018,” ungkapnya.
Sementara Ketua Umum INAPGOC, Raja Sapta Oktohari mengatakan, secara keseluruhan, dalam pertunjukan berdurasi dua jam ini akan menampilkan para talent ternama di Indonesia serta para penyandang disabilitas sebagai bagian penting dalam upacara pembukaan.
“Akan ada Jay Subiakto, Andi Rianto, Citra Subiakto, Tulus, Armand Maulana dan masih banyak lagi. Kami juga akan menampilkan artis-artis yang memiliki kemampuan dan penampilan luar biasa yaitu saudara kami yang menyandang disabilitas karena bagaimana pun tokoh utama dalam acara ini adalah mereka,” tuturnya.
Penasaran dan ingin menjadi bagian sejarah dengan menyaksikan secara langsung kemeriahan opening ceremony Asian Para Games 2018? Jadi, tunggu apalagi. Ayo beli tiketnya sekarang juga, sebelum kehabisan. (eys)