biem.co — kali ini saya ingin mengulas sebuah karya, karya apakah gerangan? Lukisan! Siapa diantara kalian yang menyukai seni lukis? Pasti banyak, ya. Siapa yang mengenal Ronald Apriyan? Pelukis Indonesia yang lukisannya terkenal ramai dan lucu. Ya, ini kali pertama saya melihat lukisan Ronald Apriyan yang pada saat itu dipamerkan di Bentara Budaya Jakarta.
Saya yang sama sekali tidak bisa melukis, langsung menyerah melihat lukisan Ronald Apriyan yang kala itu bertajuk “Cinta”. Bagaimana tidak menyerah, banyak warna yang ia tumpahkan pada kanvas tersebut. Tidak sembarangan juga, gambar dalam kanvas tersebut pun banyak. Ah, saya yang hanya penikmat seni hanya bisa terkagum-kagum melihat karya seperti ini. Ada pula lukisan dengan satu warna yang sangat indah, dengan memainkan warna-warna yang kontras, membuat lukisan tersebut seperti hidup, atau dibilang seperti sebuah foto. Sekilas lukisan-lukisan ini cocok dinikmati oleh anak kecil, karena sifanya yang colorful dan gambar-gambarnya pun lucu-lucu.
Ada satu lukisan yang menarik perhatian saya, lukisan tersebut penuh warna cokelat, ada satu sapi di tengahnya dengan latar tempat di persawahan, sepertinya. Judul lukisan tersebut “Panen Besar”, lukisan ini menceritakan tentang sebuah harapan dari para petani. Ronald Apriyan membayangkan sawah yang mereka tanami padi akan mengasilkan panen besar. Ronald Apriyan sering melihat mereka bekerja di sawahnya. Hujan dan panas mereka jalani dengan suka cita, petani merawat padinya dengan pengorbanan luar biasa agar kita bisa makan. Jika panennya berhasil mereka akan bahagia. Pekerjaannya membuahkan hasil besar untuk semua orang, ini adalah inspirasi luar biasa buat kita dalam menjalani kehidupan.
Sedangkan yang colorful, lukisan “Kebahagiaan Bersama” menarik perhatian saya. Latarnya berwarna putih, ada beberapa bayangan-bayangan pepohonan. Dalam lukisan itu, Ronald Apriyan menuliskan bahwa ingin selalu berusaha untuk berbagi dalam kebaikan, semoga juga kebaikan untuk keluarga dan orang-orang lain di sekitarnya.
Dalam lukisan-lukisan tersebut memang yang memengaruhi saya adalah pesan-pesan singkatnya, yang memang pesan-pesan itu selalu kita alami di kehidupan sehari-hari, atau selalu kita lihat di kehidupan orang lain.
Ronald Apriyan berhasil membuat lukisan yang bisa dinikmati oleh semua umur, dan memberikan pelajaran juga dari setiap tulisannya. Lukisan-lukisan Ronald Apriyan yang bertajuk “Cinta” ini pun berhasil membuat saya mencintai lukisan-lukisannya! (uti)