SERANG, biem.co — Pemerintah Provinsi Banten segera mengucurkan anggaran sebesar Rp40 miliar, untuk melengkapi fasilitas pengguna jalan seperti lampu penerangan hingga marka, di sepanjang jalur wisata menuju pantai Sawarna, Lebak. Saat ini, jalur tersebut baru saja selesai dibangun dan diresmikan.
"Kalau harus mengikuti ketentuan nasional, maka setiap 50 meter harus ada lampu penerangan jalan. Anggaran Rp40 miliar tentu tidak mampu dikeluarkan dalam kurun waktu satu tahun, artinya selama proses berjalan, kami harap pengguna jalan memiliki kesadaran tinggi dengan mengutamakan keselamatan berkendara," kata Gubernur Banten Rano Karno usai membuka kegiatan keselamatan berkendara di Hotel Ratu Bidakara, Selasa (15/3/2016) kemarin.
Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Provinsi Banten, Revrie Aroes, mengatakan, saat ini anggaran awal untuk melengkapi fasilitas pengguna jalan telah dicairkan. Namun, ia mengaku tidak tahu persis berapa jumlahnya. Keseluruhannya, dipergunakan untuk memenuhi kebutuhan di jalur Saketi-Malingping-Banjarsari itu.
"Dengan rampungnya jalur wisata ini, kami juga terus melakukan pengawasan terutama kepada truk yang overtonase, dengan rutin menggelar razia di jalur itu," ujar Revrie.
Menurutnya, jalur sepanjang 60 kilometer itu memiliki kekuatan sebesar 15 ton, yang bisa disejajarkan dengan jalan tol. Sehingga, pengguna jalan, terutama wisatawan bisa dengan mudah menggunakannya, tanpa harus khawatir. (rizki)